Punya sisa potongan-potongan roti tawar sisa bikin Pizza Ala-ala roti tawar kemarin, daripada mubazir diolah deh untuk membuat puding roti kukus..🤭 Kenapa kukus? Soalnya tidak punya oven..🤣

Sejarah dari puding roti sendiri berasal dari awal abad ke-11 dan abad ke-12 di Inggris. Di saat itu, ada banyak sekali yang membuat roti, dan pada akhirnya sisa-sisa roti tersebut dimasak kembali dengan bubuk pudding. Di abad ke-13, bread pudding dikenal di Inggris sebagai “puding untuk orang miskin” karena bread pudding banyak dikonsumsi oleh orang miskin.

Yuk dicoba! 😉

Tiga cup bread pudding kukus

Puding Roti Kukus

7ad51390deaf63ae1fecb5bc63417066?s=30&d=mm&r=gsherlyAW
Cook Time 40 minutes
Total Time 40 minutes
Course Dessert
Cuisine England
Servings 3 cup

Ingredients
  

  • 6 lbr Roti tawar
  • 2 butir Telur Ayam
  • 3 sdm Gula Pasir
  • 200 ml Susu cair
  • 2 sdm Margarin cairkan
  • Vanili Sejumput

Instructions
 

  • Kocok telur dan gula pasir hingga halus. Masukkan vanili, susu cair dan margarin cair yg sudah dingin.
    2 butir Telur Ayam, 3 sdm Gula Pasir, 200 ml Susu cair, Vanili, 2 sdm Margarin
  • Masukkan roti tawar suwir2.
    6 lbr Roti tawar
  • Tuang ke cetakan, taburi topping.
  • Kukus 25 – 30 menit.
  • Sajikan ❤

Notes

Tambahkan topping sesuai selera seperti meses, keju, atau kismis.
Keyword Sisa Bahan