Yeyy.. kali ini coba bikin bubur kacang hijau menggunakan slow cooker..
Ternyata superr praktisss…😍
Btw, KACANG HIJAU memiliki banyak manfaat untuk tubuh termasuk untuk ibu hamil.. Kacang hijau menggandung beragam vitamin dan mineral, asam folat, magnesium, dan karbohidrat.. Konon katanya, juga bisa membuat rambut bayi tumbuh lebih lebat.. 😍
Beli diluaran banyak sih, tapi kalau bisa homemade jauh lebih baik..😉
Apalagi gula nya bisa diatur sendiri..
Yuk coba buat d rumah..

satu sendok Bubur kacang hijau slow cooker

Bubur Kacang Hijau

7ad51390deaf63ae1fecb5bc63417066?s=30&d=mm&r=gsherlyAW
Bubur kacang hijau dimasak dengan Slow Cooker
Prep Time 15 minutes
Cook Time 4 hours
Total Time 4 hours 15 minutes
Course Dessert
Cuisine Indonesian
Servings 3 porsi

Equipment

  • Slow Cooker

Ingredients
  

  • 150 gr Kacang hijau
  • 75 gr gula pasir
  • 0.5 sdt garam
  • 2 cm jahe digeprek
  • 1 lembar daun pandan
  • 1500 ml air matang

Instructions
 

  • cuci bersih kacang hijau.
  • kupas jahe dan geprek (pukul).
  • cuci bersih pandan dan buat simpul.
  • masukkan semua (kacang hijau, jahe geprek, daun pandan, gula, air, garam) ke dalam panci slow cooker, lalu setting yg high.
  • biarkan saja beberapa jam hingga kacang hijau matang.

Video

Keyword Bubur