Potong brokoli sesuai selera. Cuci bersih. (Kalau aku, biasanya abis dicuci aku rendam air garam sebentar.. Takut masih ada ulat kecil2 disela2 batang brokoli..)
Kocok telur + 1/2 sdt raja rasa.
Panaskan minyak, orak arik telur kocok. Sisihkan.
Panaskan minyak goreng sedikit, masukkan bawang putih yang sudah dicincang hingga harum.
Masukkan brokoli, tambhan air matang setengah gelas. Tutup wajan sebentar supaya sayur segera matang.
Lalu masukkan telur orak arik tadi.
Masukkan 1sdt saos raja rasa, sejumput garam, kaldu jamur. Aduk rata. Kalau suka kuah, bisa di tambahkan air sedikit lagi.
Cicipin dan koreksi rasa. Siap sajikan..❤